18.7 C
New York

Perpanjangan Kontrak di Chelsea, Cole Palmer Masuk Daftar Gaji Tertinggi

Published:

Ligaolahraga.com –

Berita Liga Inggris: Chelsea telah menunjukkan komitmennya pada bintang muda Cole Palmer dengan memberikan perpanjangan kontrak dua tahun yang membuatnya masuk ke dalam daftar pemain dengan bayaran tertinggi di klub.

Dengan kontrak baru ini, Palmer kini berkomitmen untuk tetap di Stamford Bridge setidaknya hingga tahun 2033, yang berarti ia akan berada di klub selama sembilan tahun ke depan.

Langkah ini merupakan bagian dari rencana Chelsea untuk memberikan penghargaan kepada Palmer secara bertahap, berkat peningkatan penampilannya di lapangan.

Dilansir dari The Telegraph, Palmer bergabung dengan The Blues pada musim panas lalu dengan gaji sekitar 80.000 ribu poundsterling per minggu, kini, sang pemain diperkirakan mendapatkan gaji lebih dari 120.000 ribu poundsterling per minggu, sejajar dengan gelandang top klub seperti Enzo Fernandez dan Moises Caicedo.

Raheem Sterling saat ini masih menjadi pemain dengan gaji tertinggi di Chelsea, memperoleh lebih dari 300.000 ribu poundsterling per minggu, sementara bek kiri Ben Chilwell diyakini mendapatkan sekitar 200.000 ribu poundsterling per minggu. Meski begitu, The Blues di bawah kepemilikan baru telah secara signifikan menurunkan gaji rata-rata pemain menjadi sekitar 60.000 ribu poundsterling per minggu, dengan insentif besar yang diberikan berdasarkan pencapaian individu dan tim.

Meskipun kontrak Cole Palmer berlangsung selama sembilan tahun, The Blues yakin bahwa ia akan menjadi pemain kunci untuk satu dekade mendatang. Klub juga berencana untuk terus memberikan penghargaan jika Palmer dapat mempertahankan performa terbaiknya di masa depan.

Palmer menjadi sorotan setelah musim lalu mencetak 22 gol di Premier League dan total 25 gol untuk The Blues di semua kompetisi.

Artikel Tag: Premier League, Chelsea, Cole Palmer

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/perpanjangan-kontrak-di-chelsea-cole-palmer-masuk-daftar-gaji-tertinggi

Source link

Related articles

Recent articles