Jakarta (ANTARA) – Sejumlah berita di DKI Jakarta selama seminggu mulai dari Senin (26/2) hingga Sabtu (2/3) menjadi sorotan warga, mulai dari Jakarta yang kembali dilanda banjir hingga peningkatan kasus demam berdarah dengue (DBD) pada bulan Februari 2024. Berikut adalah lima berita DKI Jakarta selama seminggu yang masih bisa dinikmati oleh para pembaca untuk memulai pagi di akhir pekan ini.
1. Sebanyak 34 ruas jalan di Jakarta terendam banjir pada Kamis pagi
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta melaporkan bahwa 34 ruas jalan di wilayah Jakarta terendam banjir pada Kamis pagi pukul 10.00 atau mengalami peningkatan jumlah dibandingkan dengan pukul 06.40 dan 09.00 WIB. “BPBD mencatat saat ini terdapat 34 ruas jalan yang tergenang di wilayah DKI Jakarta,” kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji kepada wartawan di Jakarta, Kamis.
2. Pemprov DKI bangun empat JPO di Jakarta dengan nuansa modern pada 2024
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta membangun empat Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) dengan konsep nuansa modern pada tahun 2024 untuk mewujudkan visi Jakarta sebagai kota global. “Pembangunan JPO dengan konsep modern ini tidak hanya memperhatikan estetika dan fungsionalitas, tetapi juga keberlanjutan untuk berkontribusi dalam mewujudkan visi Jakarta sebagai kota global,” kata Kepala Pusat Data dan Informasi Dinas Bina Marga DKI Jakarta Wiwik Wahyuni saat dihubungi di Jakarta, Senin.
3. Jelang Ramadhan, warga DKI diminta untuk tidak panik karena stok pangan aman
Penjabat (Pj.) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menjamin ketersediaan bahan pangan untuk masyarakat menjelang bulan Ramadhan dan meminta masyarakat untuk tidak panik atau melakukan panic buying. “Kami pastikan stok pangan di Jakarta menjelang bulan Ramadhan dalam kondisi aman,” kata Heru saat mengunjungi bazar murah di Kecamatan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Kamis.
4. PUPR melanjutkan normalisasi Ciliwung untuk mengatasi banjir di Jakarta
Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Ciliwung-Cisadane, Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melanjutkan normalisasi Ciliwung untuk mengatasi banjir di Jakarta. “Kami harapkan bisa 500 meter, jika lebih juga lebih baik,” kata Kepala BBWS Ciliwung Cisadane Bambang Heri Mulyono saat ditemui di Rumah Pompa Sentiong di Ancol, Jakarta Utara, Kamis.
5. Jaksel mengakui kasus DBD naik 100 persen lebih pada Februari 2024
Pemerintah Kota Jakarta Selatan (Pemkot Jaksel) mengakui bahwa kasus demam berdarah dengue (DBD) selama bulan Februari di daerah itu naik lebih dari 100 persen dibandingkan bulan sebelumnya. “Berdasarkan data, ada 149 kasus DBD selama bulan Februari,” kata Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Selatan (Sudinkes Jaksel) Yudi Dimyati di Jakarta, Sabtu.
Artikel selengkapnya bisa dibaca di sini.
Pewarta: Khaerul Izan
Editor: Laode Masrafi
Hak cipta © ANTARA 2024