Ligaolahraga.com – Berita Liga 1 Indonesia: Penyerang sayap Dewa United FC asal Filipina, Jose Elmer Porteria mengungkapkan kesiapan timnya jelang melakoni pertandingan pekan ke-24 Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 kontra Barito Putera di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Selasa (6/2) sore pukul 15.00 WIB.
Pemain dengan nomor punggung 9 itu menyebut bila waktu persiapan yang cukup panjang coba dimanfaatkan timnya untuk meraih kemenangan di laga pertama usai jeda kompetisi nanti.
“Kami punya banyak waktu untuk mempersiapkan diri dan saya sangat antusias menyambut pertandingan besok,” kata Jose Elmer Porteria seperti dikutip dari laman resmi klub.
Dia menegaskan, bahwa jeda kompetisi yang cukup panjang telah dioptimalkan untuk membangun chemistry yang lebih antar pemain. Apalagi dia merupakan pemain baru di skuat Dewa United FC, setelah didatangkan pada bursa transfer paruh musim.
“Ya, kami dari pemain juga sudah paham apa yang diinginkan pelatih dan tentunya sudah siap untuk memberikan yang terbaik,” ujar Jose Elmer Porteria.
Laga kontra Barito Putera nanti berpeluang jadi laga debutnya sebagai starter setelah di dua pertandingan selalu tampil sebagai pengganti saat menghadapi Bali United dan Persis Solo.
Kehadiran pemain kelahiran Virginia, Amerika Serikat tersebut di lini serang tentu diharapkan dapat memberikan angin segar bagi skuat Dewa United FC yang saat ini butuh tambahan poin penuh untuk terus merangkak naik di papan klasemen sementara Liga 1 musim 2023/2024.
Tim asuhan Jan Olde Riekerink itu saat ini masih tertahan di peringkat ke-11 dengan koleksi 30 poin dari 24 pertandingan yang sudah mereka lakoni. Di sisi lain, Barito Putera menduduki peringkat sembilan dengan koleksi 32 poin.