27.8 C
New York

DKI kemarin, denda Rp50 juta akibat jentik nyamuk hingga pilkada DKI

Published:

Jakarta (ANTARA) – Sejumlah berita seputar DKI Jakarta yang terjadi pada Kamis (6/6) kemarin, mulai dari denda pada warga sebanyak Rp50 juta bila ditemukan jentik nyamuk aedes aegypti hingga demo di Patung Kuda.

 

Selain itu juga berita terkait pilkada dan seputar persiapan menjelang HUT Jakarta.

Berikut berita seputar DKI Jakarta yang masih menarik untuk dibaca kembali:
 

1. Polisi kerahkan ribuan personel amankan aksi di Patung Kuda Jakpus

 

Kepolisian mengerahkan sebanyak 1.626 personel gabungan guna mengamankan unjuk rasa beberapa elemen masyarakat di Kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat dan sekitarnya.

 

“Untuk pengamanan aksi elemen masyarakat di bundaran Patung Kuda Monas dan sekitarnya, kami melibatkan sejumlah 1.416 personel gabungan,” kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Polisi Susatyo Purnomo Condro di Jakarta, Kamis.

 

 

2. Ini bantahan DKI terkait denda Rp50 juta bila ada jentik nyamuk

 

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta membantah langsung mengenakan denda pada warga sebanyak Rp50 juta bila ditemukan jentik nyamuk aedes aegypti atau vektor demam berdarah dengue (DBD) di dalam rumah.

 

“Tidak benar, kami langsung mengenakan sanksi denda Rp50 juta kepada warga yang rumahnya kedapatan jentik, ada tahapannya,” kata Kepala Satpol PP DKI Jakarta Arifin melalui keterangan tertulis di Jakarta, Kamis.

 

 

3. Relawan dorong Anies duet dengan Andika Perkasa di Pilkada Jakarta

 

Relawan Kami Anies mendorong agar mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dipasangkan dengan mantan Panglima TNI Jenderal Purn Andika Perkasa untuk bertarung di Pilkada DKI Jakarta pada November 2024.

 

Ketua Presidium Relawan Kami Anies, Sultoni saat deklarasi dukungan kepada Anies Baswedan di kawasan Pasar Rebo, Jakarta Timur, Kamis, mengatakan, Anies dan Andika cocok untuk dipasangkan di Pilkada DKI Jakarta.

 

 

Direktur Marketing PT Jakarta International Expo Ralph Scheunemann (tengah) memberikan keterangan pers di Gedung JI-Expo Kemayoran Jakarta, Kamis (6/6/2024). (ANTARA/Mentari Dwi Gayati)

4. Pj Heru optimistis kegiatan HUT Jakarta dorong ekonomi

 

Penjabat Gubernur (Pj) DKI Jakarta Heru Budi Hartono optimistis HUT ke-497 Jakarta yang diisi dengan serangkaian kegiatan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi.

 

“Akan ada banyak kegiatan atau event pada HUT Jakarta dan ini bertujuan untuk meningkatkan ekonomi,” kata Heru saat menghadiri pembukaan acara Jakarta Kreatif Festival (JaKreatiFest) dan Festival Jakarta Great Sale 2024 di Jakarta, Kamis.

 

 

5. Jakarta Fair 2024 digelar mulai 12 Juni dengan harga tiket Rp40 ribu

 

Ajang pameran terbesar se-Asia Tenggara, Jakarta Fair Kemayoran 2024 segera dibuka untuk masyarakat mulai 12 Juni 2024 dengan harga tiket masuk mulai dari Rp40 ribu per orang.

 

Direktur Marketing PT Jakarta International Expo Ralph Scheunemann mengatakan Jakarta Fair atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) yang setiap tahunnya digelar dalam menyambut HUT DKI Jakarta ini berlangsung selama 33 hari mulai 12 Juni hingga 14 Juli 2024.

 

Pewarta: Luthfia Miranda Putri
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2024

Source link

Related articles

Recent articles