19.9 C
New York

Meski Conte Tangani Napoli, Giovanni Di Lorenzo Tetap Ingin Pergi

Published:

Ligaolahraga.com –

Berita Liga Italia: agen dari Giovanni Di Lorenzo, Mario Giuffredi komentari kedatangan Antonio Conte ke Napoli. Namun Di Lorenzo dipastikan tetap akan pergi di musim panas.

Berbicara kepada TvPlay via Calciomercato.com, agen dari Giovanni Di Lorenzo, Mario Giuffredi mengomentari kedatangan Antonio Conte yang banyak dirumorkan siap membangun fondasi klub.

“Kami membuat pilihan setelah apa yang dikomunikasikan kepada kami. Ini adalah hal yang tepat untuk menutup sebuah bab.” ujar Giuffredi.

“Conte adalah satu-satunya obat untuk ‘menyembuhkan’ klub ini. Sebagai seorang Neapolitan dan penggemar Napoli, kita hanya bisa senang dengan Conte, dia adalah seorang pemenang, sinonim dari jaminan untuk proyek ini.

“Kami mendoakan semoga dia beruntung dengan musim barunya. Namun, kami ingin melanjutkan perjalanan kami, kami ingin mencari proyek lain yang memberikan kepercayaan diri yang tinggi kepada Di Lorenzo.”

Giuffredi kemudian mengeluhkan perilaku De Laurentiis yang dikenal sangat suka mencampuri urusan ruang ganti.

“Presiden harus menyebutkan nama dan nama keluarga mereka, dia tidak bisa menyamaratakan. Karena ada banyak agen yang bekerja dengan cara yang etis dan serius, seperti yang dia tahu, mereka juga datang membantu klub ketika diperlukan.”

Di Lorenzo sendiri mungkin harus beradaptasi dengan skema Conte, mengingat dia biasa memainkan skema tiga bek sejajar. Jika ingin tetap jadi andalan, dia ajib bisa bermain sebagai bek tengah sebelah kanan, atau bek sayap kanan.

Artikel Tag: Giovanni Di Lorenzo, Mario Giuffredi, Antonio Conte, Napoli

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/meski-conte-tangani-napoli-giovanni-di-lorenzo-tetap-ingin-pergi

Source link

Related articles

Recent articles