21.6 C
New York

Masa Lalu Selvi Ananda Sering Pindah-pindah Kontrakan, Kini Bisa Nyalon Pakai Kaos Hermes Rp11 Juta

Published:

Suara.com – Penampilan Selvi Ananda saat merawat rambut di salah satu salon tengah menjadi perbincangan. Pasalnya istri Gibran Rakabuming Raka itu terciduk mengenakan sederet barang branded yang mencapai nilai puluhan juta Rupiah.

Selvi sejatinya tampil sederhana dengan balutan kaos lengan pendek berwarna coklat serta bawahan denim. Selvi pun melengkapi penampilannya dengan tas tangan berwarna kuning serta sebuah jam tangan.

Namun setelah ditelusuri lebih jauh, kaos coklat tersebut ternyata produk dari rumah mode mewah Hermes, yakni bernama Micro T-Shirt Fantasie d’Etries yang dibanderol seharga USD980 ribu atau setara Rp11,3 juta.

Sementara tas dengan model unik berbentuk bucket yang ditenteng Selvi adalah Hermes seri In-The-Loop 18 yang dibanderol seharga USD4.350 atau sekitar Rp68 jutaan.

Belakangan gaya fesyen Selvi ini menjadi buah bibir karena dianggap semakin jauh dari kesederhanaan. Padahal menantu Presiden Joko Widodo itu sebelumnya dibanjiri banyak pujian karena penampilannya yang tetap anggun dan tak mencerminkan kemewahan.

Sebab diketahui Selvi berasal dari keluarga sederhana sebelum dinikahi oleh Gibran. Pemenang ajang Putri Solo 2009 itu merupakan putri dari pasangan Didit Supriyadi dan Sri Partini yang berprofesi sebagai pedagang ayam goreng.

Salah satu bukti kehidupan mereka yang sederhana adalah dari segi tempat tinggal. Diketahui Selvi dan keluarganya sempat tinggal di sebuah rumah kontrakan di Jalan Kutai VII, Sumber, Banjarsari, Kota Solo, Jawa Tengah.

“Sudah lama tinggal di sini, sekitar 5 tahun,” ungkap salah satu tetangga Selvi, Esti, yang ditemui awak media sebelum pernikahan Gibran diselenggarakan.

Sebelum bermukim di rumah kontrakan di Banjarsari, keluarga Selvi ternyata pernah tinggal daerah Semanggi. Namun walaupun tinggal di kontrakan, beberapa kali Gibran tak canggung mengunjungi rumah Selvi yang saat itu berstatus sebagai kekasihnya.

Source link

Related articles

Recent articles