Banyak sekali tempat wisata di Palembang yang jarang dikunjungi, dikarenakan masih tersembunyi dan belum banyak diketahui oleh wisatawan asing ataupun lokal. Palembang memiliki kekayaan alam dan budaya yang dimanfaatkan oleh masyarakat setempat untuk dijadikan beragam tempat wisata yang menarik dan instagramable.
Berbagai tempat dan destinasi wisata yang indah siap untuk anda jelajahi di Palembang. Infowisataid.com mereferensikan 35 Tempat Wisata di Palembang yang hits dan instagramable yang wajib untuk kalian kunjungi.
1. Goa Putri
Goa tua yang diperkirakan telah berumur 350 tahun ini memiliki panjang sekitar 150 meter. Selagi berada disana, para pengunjung bisa menemukan sebuh Batu Putri yang konon diyakini sebagai jelmaan dari Putri Balian dan diakibatkan dari sumpah Si Pahit Lidah.
2. Gunung Dempo
Gunung cantik dan menawan ini berada di ketinggian sekitar 3.259 mdpl dan menawarkan udara sejuk dan pemandangan yang memanjakan mata.
3. Danau Ranau
Danau terbesar di Pulau Sumatera ini memiliki luas kurang lebih 125.9 kilometer persegi serta memiliki kedalaman mencapai 174 meter hingga 229 meter. Lokasinya berada di kawasan perbukitan, menjadikan udara di sekitarnya terasa sejuk dan mampu memanjakan mata.
4. Danau OPI
Danau ini dibuat khusus oleh Pemerintah Kota Palembang yang difungsikan sebagai PON cabang olahraga dayung.
5. Taman Hutan Wisata Punti Kayu
Di tempat ini Anda bisa melihat kebun binatang, serta penangkaran buaya yang berhasil memberikan pengalaman menarik.
6. Bukit Siguntang
Bukit kecil dengan tinggi sekitar 30 mdpl ini dijadikan sebagai rumah ibadah bagi mereka umat Buddha, sekaligus dijuluki sebagai tempat ideal untuk menenangkan pikiran.
7. Sungai Gerong
Tempat ideal untuk piknik sederhana di tepian sungai dengan nyaman dan santai.
8. Kebun Teh Dempo
Nuansanya yang terkesan alami dan terasa segar, membuatnya dijadikan sebagai tempat ideal melepaskan penat sekaligus menjadi tempat wisata alam untuk berfoto ria.
9. Air Terjun Lematang Indah
Ideal dikunjungi bagi Anda yang gemar berpetualang di alam bebas, pasalnya pengunjung harus melewati rintangan berupa jalanan berliku dan tajam untuk bisa sampai di lokasi utamanya.
10. Air Terjun Bidadari
Tempat ini tidak jauh dari kota Lahat dan bisa ditempuh menggunakan kendaraan pribadi selama kurang lebih 15 menit untuk bisa sampai di kawasan wisatanya.
11. Air Terjun Maung
Air terjun cantik dan sedap dipandang ini memiliki ketinggian sekitar 80 meter dan meluncurkan debit air yang lumayan deras.
Palembang memiliki banyak tempat wisata menarik dan Instagramable yang patut untuk dikunjungi. Banyak dari tempat ini belum banyak diketahui oleh wisatawan asing ataupun lokal, sehingga mengunjungi tempat-tempat tersebut akan memberikan pengalaman yang baru dan menarik.